Kapolda Kepri Tinjau Pelaksanaan Gerai Vaksinasi di Polsek Wilayah Kota Batam


 


Batam,RotasiKepri.com --  Data Vaksinasi yang dilaksanakan Polda Kepri dan Polres Jajaran tertanggal 10 Juni 2021 sampai dengan 2 Agustus 2021 sebanyak 171.098 masyarakat telah dilakukan Vaksinasi dan pada hari ini Kapolda Kepri Irjen Pol. Dr. Aris Budiman, M.Si. meninjau langsung pelaksanaan Gerai Vaksinasi di Polsek yang ada wilayah Kota Batam, sebanyak 800 masyarakat melaksanakan Vaksinasi. Selasa (3/8/2021).


″Bapak Kapolda Kepri Irjen Pol. Dr. Aris Budiman, M.Si pada hari ini meninjau langsung pelaksanaan Gerai Vaksina di Polsek Sagulung, Polsek Batu Aji, Polsek Sekupang dan Polsek Batu Ampar dan sebanyak 800 orang menjalani Vaksinasi di Polsek-polsek tersebut″. Tutur Kabid Humas Polda Kepri Kombes Pol Harry Goldenhardt S., S.IK., M.Si.


″Kegiatan ini adalah menindaklanjuti Jukrah dari Mabes Polri dan menindaklanjuti masukan dari masyarakat terkait adanya pelaksanaan Vaksinasi Massal di Sport Hall Temenggung Abdul Jamal yang di khawatirkan menimbulkan kerumunan oleh karena itu kita melakukan kegiatan Vaksinasi di Polsek-polsek, kita mengurai supaya tidak terjadinya kerumunan″. Jelas Kombes Pol Harry Goldenhardt S., S.IK., M.Si. 


″Harapan kita tentunya dengan proses vaksinasi yang ada di Polsek-polsek ini dapat tercapainya target dan kenyamanan masyarakat dalam memperoleh vaksin sehingga terhindar dari kerumunan″. Imbuh Kombes Pol Harry Goldenhardt S., S.IK., M.Si. 


Pada kesempatan tersebut diserahkan juga Bansos kepada masyarakat yang diberikan secara simbolis oleh Kapolda Kepri Irjen Pol. Dr. Aris Budiman, M.Si, Ketua DPRD Provinsi Kepri Jumaga Nadeak SH, Pejabat Utama Polda Kepri dan kapolresta Barelang.(RK)

Labels:

Posting Komentar

[blogger]

Author Name

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.